1.
|
Al-Baqarah
110 |
110. Dan dirikanlah shalat dan tunaikanlah zakat. Dan kebaikan
apa saja yang kamu usahakan bagi dirimu, tentu kamu akan mendapat pahala
nya pada sisi Allah. Sesungguhnya Alah Maha Melihat apa-apa yang kamu
kerjakan.
Asbabun Nuzul(sebab turunnya ayat)
|
2.
|
Al-Baqarah
148 |
148. Dan bagi tiap-tiap umat ada kiblatnya (sendiri) yang ia
menghadap kepadanya. Maka berlomba-lombalah (dalam membuat) kebaikan. Di
mana saja kamu berada pasti Allah akan mengumpulkan kamu sekalian (pada
hari kiamat). Sesungguhnya Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu.
Asbabun Nuzul(sebab turunnya ayat)
|
3.
|
Ali Imran
114 |
114. Mereka beriman kepada Allah dan hari penghabisan, mereka
menyuruh kepada yang ma'ruf, dan mencegah dari yang munkar dan bersegera
kepada (mengerjakan) pelbagai kebajikan; mereka itu termasuk
orang-orang yang saleh.
Asbabun Nuzul(sebab turunnya ayat)
|
4.
|
Ali Imran
133 |
133. Dan bersegeralah kamu kepada ampunan dari Tuhanmu dan
kepada surga yang luasnya seluas langit dan bumi yang disediakan untuk
orang-orang yang bertakwa,
Asbabun Nuzul(sebab turunnya ayat)
|
5.
|
Al-Maidah
48 |
48. Dan Kami telah turunkan kepadamu Al-Qur'an dengan membawa
kebenaran, membenarkan apa yang sebelumnya, yaitu kitab-kitab (yang
diturunkan sebelumnya) dan batu ujian [421] terhadap kitab-kitab yang
lain itu; maka putuskanlah perkara mereka menurut apa yang Allah
turunkan dan janganlah kamu mengikuti hawa nafsu mereka dengan
meninggalkan kebenaran yang telah datang kepadamu. Untuk tiap-tiap umat
diantara kamu [422], Kami berikan aturan dan jalan yang terang.
Sekiranya Allah menghendaki, niscaya kamu dijadikan-Nya satu umat
(saja), tetapi Allah hendak menguji kamu terhadap pemberian-Nya
kepadamu, maka berlomba-lombalah berbuat kebajikan. Hanya kepada
Allah-lah kembali kamu semuanya, lalu diberitahukan-Nya kepadamu apa
yang telah kamu perselisihkan itu,
[421] Maksudnya: Al-Qur'an adalah ukuran untuk menentukan benar tidaknya
ayat-ayat yang diturunkan dalam kitab-kitab sebelumnya. [422]
Maksudnya: umat Nabi Muhammad SAW dan umat-umat yang sebelumnya.
Asbabun Nuzul(sebab turunnya ayat)
|
6.
|
At-Taubah
100 |
100. Orang-orang yang terdahulu lagi yang pertama-tama (masuk
Islam) dari golongan muhajirin dan anshar dan orang-orang yang mengikuti
mereka dengan baik, Allah ridha kepada mereka dan merekapun ridha
kepada Allah dan Allah menyediakan bagi mereka surga-surga yang mengalir
sungai-sungai di dalamnya selama-lamanya. Mereka kekal di dalamnya.
Itulah kemenangan yang besar.
Asbabun Nuzul(sebab turunnya ayat)
|
7.
|
Al-Anbiyaa
90 |
90. Maka Kami memperkenankan do'anya, dan Kami anugerahkan
kepada nya Yahya dan Kami jadikan isterinya dapat mengandung.
Sesungguhnya mereka adalah orang-orang yang selalu bersegera dalam
(mengerjakan) perbuatan-perbuatan yang baik dan mereka berdo'a kepada
Kami dengan harap dan cemas [971]. Dan mereka adalah orang-orang yang
khusyu' kepada Kami.
[971]. Maksudnya: mengharap agar dikabulkan Allah do'anya dan khawatir akan azabnya.
Asbabun Nuzul(sebab turunnya ayat)
|
8.
|
Al-Mu'minuun
56 |
56. Kami bersegera memberikan kebaikan-kebaikan kepada mereka?
Tidak, sebenarnya mereka tidak sadar [1008]. [1008]. Lihat surat (9) At
Taubah ayat 55, dan lihat surat (3) Ali Imran ayat 178.
Asbabun Nuzul(sebab turunnya ayat)
|
9.
|
Al-Mu'minuun
61 |
61. mereka itu bersegera untuk mendapat kebaikan-kebaikan, dan
merekalah orang-orang yang segera memperolehnya [1010]. [1010].
Maksudnya: orang-orang yang mempunyai sifat-sifat yang disebutkan dalam
ayat-ayat 57, 58, 59, dan 60 itulah yang bersegera untuk mendapatkan
kebaikan-kebaikan, dan kebaikan-kebaikan itu akan diberikan kepeda
mereka dengan segera sejak di dunia ini.
Asbabun Nuzul(sebab turunnya ayat)
|
10.
|
Faathir
32 |
32. Kemudian Kitab itu Kami wariskan kepada orang-orang yang
Kami pilih di antara hamba-hamba Kami, lalu di antara mereka ada yang
menganiaya diri mereka sendiri dan di antara mereka ada yang pertengahan
dan di antara mereka ada (pula) yang lebih dahulu berbuat kebaikan
[1261] dengan izin Allah. Yang demikian itu adalah karunia yang amat
besar.
[1261] Yang dimaksud dengan "orang yang menganiaya dirinya sendiri"
ialah orang yang lebih banyak kesalahannya daripada kebaikannya, dan
"pertengahan" ialah orang-orang yang kebaikannya berbanding dengan
kesalahannya, sedang yang dimaksud dengan "orang-orang yang lebih dahulu
dalam berbuat kebaikan" ialah orang-orang yang kebaikannya amat banyak
dan amat jarang berbuat kesalahan.
Asbabun Nuzul(sebab turunnya ayat)
|
11.
|
Yaa Siin
10 |
10. Sama saja bagi mereka apakah kamu memberi peringatan kepada
mereka ataukah kamu tidak memberi peringatan kepada mereka, mereka tidak
akan beriman.
Asbabun Nuzul(sebab turunnya ayat)
|
12.
|
Yaa Siin
11 |
11. Sesungguhnya kamu hanya memberi peringatan kepada
orang-orang yang mau mengikuti peringatan [1265] dan yang takut kepada
Tuhan Yang Maha Pemurah walaupun dia tidak melihatnya. Maka berilah
mereka kabar gembira dengan ampunan dan pahala yang mulia.
[1265] Maksudnya peringatan yang diberikan oleh Nabi Muhammad SAW hanyalah berguna bagi orang yang mau mengikutinya.
Asbabun Nuzul(sebab turunnya ayat)
|
13.
|
Yaa Siin
12 |
12. Sesungguhnya Kami menghidupkan orang-orang mati dan Kami
menuliskan apa yang telah mereka kerjakan dan bekas-bekas yang mereka
tinggalkan. Dan segala sesuatu Kami kumpulkan dalam Kitab Induk yang
nyata (Lauh Mahfuzh).
Asbabun Nuzul(sebab turunnya ayat)
|
14.
|
Yaa Siin
13 |
13. Dan buatlah bagi mereka suatu perumpamaan, yaitu penduduk
suatu negeri ketika utusan-utusan datang kepada mereka.
Asbabun Nuzul(sebab turunnya ayat)
|
15.
|
Yaa Siin
14 |
14. (yaitu) ketika Kami mengutus kepada mereka dua orang utusan,
lalu mereka mendustakan keduanya; kemudian Kami kuatkan dengan (utusan)
yang ketiga, maka ketiga utusan itu berkata: "Sesungguhnya kami adalah
orang-orang di utus kepadamu".
Asbabun Nuzul(sebab turunnya ayat)
|
16.
|
Yaa Siin
15 |
15. Mereka menjawab: "Kamu tidak lain hanyalah manusia seperti
kami dan Allah Yang Maha Pemurah tidak menurunkan sesuatupun, kamu tidak
lain hanyalah pendusta belaka".
Asbabun Nuzul(sebab turunnya ayat)
|
No comments:
Post a Comment